Select Page

Rapat Koordinasi dan Evaluasi Kegiatan Ruminansia Potong Tahun Anggaran 2023 Balai Pengujian Mutu dan Sertifikasi Produk Hewan (BPMSPH) diselenggarakan di New Resort Panjang Jiwo Cikeas, Bogor tanggal 27 Oktober 2023. Pertemuan ini dihadiri oleh seluruh pegawai BPMSPH serta Dinas yang membidangi fungsi Peternakan dan Kesehatan Hewan penerima manfaat pengembangan ruminansia potong yang dilaksanakan oleh BPMSPH Bogor yaitu Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Bogor, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Bogor, Kepala Dinas Peternakan Kabupaten Sukabumi, Kepala Dinas Perikanan Peternakan dan Kelautan Kabupaten Cianjur, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Perikanan dan Pertanian Kota Serang.

Pertemuan dibuka oleh Plt Kepala BPMSPH, dilanjutkan sambutan dan arahan dari Direktur Perbibitan dan Produksi Ternak yang diwakilkan oleh Bapak Ismatullah Salim. S.Pt, M.Sc. Berdasarkan arahan, disampaikan bahwa Direktur Perbibitan dan Produksi Ternak mengapresiasi kegiatan bantuan Ruminansia Potong dan diharapkan memberikan manfaat pada peningkatan populasi domba/kambing di Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Barat sebesar 54 Kelompok, Provinsi Banten 8 kelompok, dan Provinsi DIY 1 kelompok, dengan total kelompok sebesar 63 Kelompok.
Selain itu, diharapkan dinas penerima manfaat domba/kambing dapat selalu berkoordinasi dengan BPMSPH dan Tenaga Ahli serta dapat menjadi Pembina bagi kelompok penerima manfaat ruminansia ternak potong agar mengoptimalkan potensi ternak yang telah didistribusikan dengan manajemen pemeliharaan ternak yang tepat.

Hits: 2

Share and Enjoy !

Shares
Facebook Twitter Pinterest WhatsApp Print
1
Hallo .. Ada yang bisa kami bantu ?
Powered by
FacebookTwitterInstagramTikTokYoutubeEmail
Skip to content