Direktur Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian Drh. I Ketut Diarmika, MP. meresmikan Gedung Pusat Bimbingan Teknis Kompetensi Laboraorium Kesehatan Masyarakat Veteriner Balai Pengujian Mutu dan Sertifikasi Produk Hewan (BPMSPH) Bogor. Acara peresmian yang dilakukan pada tanggal 19 November 2016 ini bersamaan dengan Seminar Antibiotik Awareness Week yang digelar di Gedung Pusat Bimbingan Teknis Kompetensi Laboraorium Kesehatan Masyarakat Veteriner Beliau memberikan apresiasi yang sangat baik dengan dibangunnya 2 (dua) sarana gedung tersebut.
Peresmian gedung ini secara simbolis ditandai dengan ditandatangani Batu Prasasti dan pengguntingan pita serta pemotongan tumpeng oleh Direktur Jenderal Peternakan Dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian Drh. I Ketut Diarmika, Mp. didampingi oleh Direktur Kesehatan Masyarakat Veteriner Drh. Sri Mukartini, MappSc. serta Kepala BPMSPH Drh. Rr. Endang Ekowati, Setelah itu dilakukan peninjauan ke-2 gedung tersebut.
Gedung Laboratorium BPMSPH yang dibangun sejak tahun 2013 sampai 2015 terdiri 3 (tiga) lantai. Lantai 1 yang terdiri dari laboratorium bidang Cemaran Mikroba, Laboraorium Residu Obat dan suplay center, lantai 2 Laboraorium Fisiko Kimia dilengkapi dengan ruang istirahat dan pantry untuk penguji, sedangkan pada lantai 3 juga terdapat laboratorium Fisiko Kimia, perpustakaan khusus dan ruang diskusi. Selain itu, gedung ini juga dilengkapi dengan toilet pada setiap lantai, safety personal berupa alat pemadam kebakaran dan jalur evakuasi.
Gedung Pusat Bimbingan Teknis Kompetensi Laboraorium Kesehatan Masyarakat dibangun tahun 2015 ini terdiri dari 2 lantai yang terdiri dari ruang rapat VIP dilantai 1 berkapasitas 15 orang, selain itu ada ruang makan, 3 ruang kamar tidur yang salah satunya adalah kamar kelas VIP, ruang laktasi, Musola, lobi, 2 toilet, dan 1 toilet untuk yang berkebutuhan khusus. Dilantai 2 terdapat ruang aula pertemuan berkapasitas 300 orang yang dapat dibagi menjadi 5 ruang rapat, toilet dan ruang server.
Hits: 9594
Semoga semuanya diberikan kelancaran!
aamin. terimakasih atas doa Firmax3 Indonesia,