Select Page

Lembang – Kementerian Pertanian (Kementan) melakukan inspeksi lapang ke salah satu Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang dimilikinya, yaitu Balai Inseminasi Buatan (BIB) Lembang, Jawa Barat, pada 2-4 Desember 2024. Langkah ini bertujuan untuk memastikan bahwa BIB Lembang bebas dari penyakit Brucellosis, yang dapat memengaruhi kesehatan hewan ternak dan kualitas produk pangan.

Inspeksi ini mencakup serangkaian uji coba dan pengujian laboratorium terhadap Brucellosis, yang dilakukan dengan teliti dan menyeluruh. Selain itu, pemeriksaan juga fokus pada penerapan sistem biosekuriti, kesehatan hewan, dan manajemen peternakan yang ada di BIB Lembang. Semua ini bertujuan untuk memastikan bahwa proses inseminasi buatan yang dilakukan di sana aman dan berkualitas.

Gun Gun Gunara, Kepala BIB Lembang, mengungkapkan bahwa kegiatan ini sangat penting untuk mempertahankan status bebas penyakit Brucellosis di lembaganya.

“Status bebas brucellosis yang dimiliki BIB Lembang merupakan salah satu bukti komitmen kami dalam menjamin mutu produk yang dihasilkan. Hal ini tidak hanya menjadi keunggulan kompetitif di dalam negeri, tetapi juga membuka peluang untuk bersaing di pasar internasional. Dengan kualitas yang terjamin, kami berharap dapat terus memberikan kontribusi positif bagi sektor peternakan, baik di tingkat nasional maupun global.” ujarnya.

Audit yang dilakukan ini akan menjadi dasar evaluasi untuk meningkatkan standar kesehatan hewan, dan mendukung program pemerintah dalam mencapai swasembada pangan yang sehat dan bebas penyakit.

BIB Lembang diharapkan tetap menjadi rujukan utama dalam pengembangan inseminasi buatan di Indonesia, dengan memastikan kualitas tinggi untuk produk pangan ternak yang aman, sehat, dan berkelanjutan.

Hits: 0

Share and Enjoy !

Shares
Facebook Twitter Pinterest WhatsApp Print
1
Hallo .. Ada yang bisa kami bantu ?
Powered by
FacebookTwitterInstagramTikTokYoutubeEmail
Skip to content