BOGOR. Balai Pengujian Mutu dan Sertifikasi Produk Hewan menyelenggarakan Kegiatan sosialisasi e-Personal di gedung BIMTEK BPMSPH pada tanggal 23 September 2016. Acara yang dihadiri oleh seluruh karyawan yang bersetatus sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) dibuka oleh Kepala Balai Pengujian Mutu dan Sertifikasi Produk Hewan drh. Rr. Endang Ekowati dan di hadiri oleh Dra. Tri Marmi Kassubbag Kepegawaian Ditjen Peterhnakan dan Kesehatan Hewan bersama drh. Eka Handayani Sebagai narasumber.
Setiap pegawai di lingkungan Kementerian Pertanian baik di kantor pusat maupun di Unit Pelayanan Teknis (UPT) diharapkan untuk dapat mencatat setiap aktivitas dan kegiatan yang berhubungan dengan kedinasan masing-masing PNS pada aplikasi e-Personal sebagai laporan dan sekaligus sebagai sistem kontrol. Selain itu pada Aplikasi e-Personal juga memuat data dan informasi Aparatur Sipil Negara (ASN) meliputi Upload LHKASN, Upload SKP, Barang milik Negara, Log Pekerjaan dan Dokumen Kepegawaian yang selalu diperbaharui sejalan dengan perkembangan data pegawai.
Aplikasi e-Personal telah terintegrasi dengan Sistem Informasi Manajemen Aparatur Sipil Negara (SIM ASN) Kementerian Pertanian, dengan tujuan untuk menciptakan keterpaduan dan validitas data khususnya mengenai data kepegawaian. Sistem ini dikembangkan berbasis online dan dapat diakses melalui perangkat komputer maupun gadget.
Aplikasi e-Personal dapat diakses menggunakan email dan password yang telah diberikan Kementerian Pertanian kepada seluruh pegawai dilingkungan BPMSPH dengan email dan password yang berbeda pada setiap pegawai, Sehingganya mulai tanggal 1 Oktober 2016 diharapkan pegawai bisa langsung menerapkan aplikasi e-Personal yang telah di sosialisasikan
Dengan adanya Aplikasi e-Personal diharapkan dapat memantau langsung lok pekerjaan pegawai sesuai dengan sasaran kerja pegawai (SKP) yang ditargetkan pada awal tahun. Dengan pelaksanaan lok pekerjaan merupakan salah satu bukti kinerja pegawai yang berdampak kepada perhitungan pembayaran tunjangan kinerja yang telah dibayarkan mulai tahun 2012 kemarin.
Hits: 1081
Dengan ini Indonesia akan semakin sukses
Aamin